DISDUKCAPIL KOTA MALANG

Sapa Warga Kelurahan Tunjungsekar dan Mojolangu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil gelar GAMPIL (Gesit, Aktif, Merakyatnya dispendukcaPIL)

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang kembali menggelar GAMPIL (Gesit, Aktif, Merakyatnya dispendukcaPIL) pada hari Sabtu (23/10). Kali ini GAMPIL hadir di kelurahan Tunjungsekar dan Mojoloang Kecamatan Lowokwaru. Warga sangat antusias dengan adanya GAMPIL karena pengurusan dokumen kependudukan menjadi lebih dekat.

Dengan adanya kegiatan GAMPIL ini diharapkan warga Kota Malang khususnya warga di Kelurahan Tunjungsekar dan Mojolangu dapat lebih sadar administrasi kependudukan, Dalam Kegiatan GAMPIL kali ini, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang menyediakan layanan Akta Kematian, Akta Kelahiran, KIA, Perekaman KTP untuk pemula, Percetakan KTP rusak, Pemohon yang datang ke Kelurahan Tunjungsekar berjumlah 100 dan Kelurahan Mojolangu berjumlah 137 dengan keterangan sebagai berikut :

Kelurahan Tunjungsekar :

1.Akte kelahiran         :   6

2.Akte kematian         :   4

3.KIA                          :  27

4.Perekaman KTP el   : 26

5.cetak KTP rusak       : 28

6.Perubaham KK         :   6

7.konsolidasi                :   3

 

Kelurahan Mojolangu :

 

1.Akte kelahiran         :   49

2.Akte kematian         :   –

3.KIA                          :  49

4.Perekaman KTP el   : 23

5.cetak KTP rusak       : 11

6.Perubaham KK         :   5

7.konsolidasi                :   –

 

Dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Malang mengapresiasi warga yang dengan keinginannya sendiri mengurus Dokumen Kependudukannya. Selanjutnya GAMPIL juga akan hadir di Kelurahan Bandungrejosari dan Kelurahan Mulyorejo pada hari Sabtu, 30 oktober 2021.

Skip to content